Jakarta, CNBC Indonesia – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) tercatat menguat pada perdagangan Selasa, (28/5/2024). Indeks ditutup melonjak 1,08% ke Rp7.253,63 pada penutupan sesi II perdagangan kemarin.

Terhitung, nilai transaksi kemarin sebesar Rp13,54 triliun dengan volume perdagangan sebanyak 19,6 miliar saham. Terdapat 287 saham naik, 240 saham turun, dan 253 stagnan.

Sementara itu, investor asing tercatat melakukan penjualan bersih (net foreign sell) sebanyak Rp583,76 miliar di seluruh pasar. Rinciannya, sebesar Rp569,12 miliar di pasar reguler dan Rp14,64 miliar di pasar negosiasi dan tunai.

Emiten perbankan masih menjadi barang jualan asing pada perdagangan kemarin. BBRI tercatat menjadi saham dengan net sell asing terbesar dan diikuti oleh BBCA dan ASII. 

Kemudian BMRI berada di urutan ke-4 dan ditempel oleh emiten duet Salim-Arifin Panigoro (AMMN). 

Adapun berikut daftar 10 saham dengan net sell asing terbesar pada perdagangan kemarin Selasa (28/5/2024):

  1. PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI) – Rp391,2 miliar
  2. PT Bank Central Asia Tbk. (BBCA) – Rp275,2 miliar
  3. PT Astra International Tbk (ASII) – Rp66,5 miliar
  4. PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI) – Rp44,1 miliar
  5. PT Amman Mineral Tbk (AMMN) – Rp40,1 miliar
  6. PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (TLKM) – Rp28 miliar
  7. PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAPI) – Rp23,7 miliar
  8. PT Bank Jago Tbk (ARTO) – Rp12 miliar
  9. PT Summarecon Agung Tbk (SMRA) – Rp9,6 miliar
  10. PT Jasa Marga (Persero) Tbk (JSMR) – Rp9,3 miliar

[Gambas:Video CNBC]



Artikel Selanjutnya


Sepekan IHSG Naik 0,64%, Asing Buang-Buang Saham Ini


(mkh/mkh)




Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *